Lihat Kesalahan Gabriel Magalhaes yang Berujung Penalti Harry Kane, Samakan Skor 1-1

Lihat pemain No 6 Arsenal itu, merentangkan kakinya dan menjatuhkan Richarlison dalam sebuah situasi kacau di depan gawang Aaron Ramsdale pada menit 28 ini, yang berujung sepakan penalti Harry Kane dan skor berubah 1-1, deh.

Arsenal berhasil unggul lebih dulu melalui serangan Thomas Partey menit 20 pertandingan saat ia menyepak bola hasil assist Ben White di luar kotak penalti dan menaklukkan Hugo Lloris. Sayangnya, kesalahan yang dilakukan bek Brasil ini menyebabkan the Gunners gagal menjaga keunggulan mereka.

Pertandingan Liga Inggris di Emirates Stadium pada Sabtu malam (1/10) ini berlangsung seperti yang telah kita duga sejak awal, dengan tuan rumah main mendominasi bola sampai 62% selama 45 menit pertama, meninggalkan tim tamu asuhan Antonio Conte itu dengan hanya 38% saja penguasaan bola.

Tetapi ada percobaan gol sebanyak 4 kali oleh Son Heung-min dan kawan-kawan, berbanding tujuh kali oleh tim London merah itu, dengan empat serangan on target oleh anak-anak Mikel Arteta, berbanding tiga oleh the Lilywhites.

Arsenal selaku tuan rumah lebih diunggulkan untuk meraih tiga poin dalam Derby London ini karena rata-rata xG (harapan gol) mereka mencapai 12,8 dari tujuh laga Liga Inggris sebelum Sabtu malam ini, namun realisasinya mencapai 17 gol!

Sementara itu Spurs sebenarnya lebih gila lagi, sih, dengan nilai xG dari tujuh laga mencapai 11,7 namun realisasi gol 18 sejauh ini. Lebih tinggi lagi daripada selisih xG dan realitas gol the Gunners.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!