Mulai Kehabisan Bensin, Tottenham Kejar Striker yang Lebih Tajam Ketimbang Haaland Ini

Gilabola.com – Tottenham Hotspur tampaknya mulai menyadari pentingnya kedalaman skuad yang membuat mereka sekarang mengincar kesepakatan transfer untuk striker Feyenoord, Santiago Gimenez.

Spurs sempat mengawali musim ini dengan luar biasa, tidak terkalahkan dalam 10 pertandingan mereka di Premier League, memenangkan delapan di antaranya, membawa mereka ke puncak klasemen.

Tapi, seperti kata Giorgio Chiellini dulu bahwa ‘Itu adalah sejarah Tottenham Hotspur’, yang mengacu pada kebiasan klub ini sebagai ‘bottle club’, yaitu klub yang selalu menyia-nyiakan peluang mereka untuk ‘menang’.

Nah, di awal musim ini, sempat ada banyak yang mengira bahwa Spurs di bawah asuhan Ange Postecoglou akan berbeda, karena selain memainkan sepak bola menarik, juga hasilnya luar biasa.

Namun ‘sejarah Tottenham’ itu tampaknya akan kembali terulang musim ini, dan bahkan kehabisan bensin sebelum waktunya, saat mereka telah menelan dua kekalahan beruntun di dua laga terakhir mereka.

Kekalahan 1-4 di kandang dari Chelsea di mana mereka kehilangan dua pemain karena cedera dilanjutkan dengan kekalahan 2-1 yang mengejutkan dari Wolves, dengan dua gol kekalahan mereka terjadi di masa injury time babak kedua.

Situasi itu dipeparah dengan pengumuman bahwa gelandang andalan, James Maddison, harus absen setidaknya hingga pergantian tahun, yang akan memberi pukulan besar bagi Tottenham.

Sekarang, menurut berita dari Caught Offside, Spurs telah merencanakan serangan transfer untuk memperkuat skuad mereka di jendela transfer mendatang dengan mengincar striker Feyenoord, Santiago Gimenez.

Kabarnya bahwa Tottenham Hotspur juga berminat pada bomber Juventus Dusan Vlahovic, namun penyerang internasional Argentina berusia 22 tahun, yang punya rasio gol per laga lebih bak dari Erling Haaland.

Santiago Gimenez telah mencetak 15 gol dari 15 penampilannya untuk Feyenoord di musim ini, satu gol per laga, lebih baik daripada striker Manchester City dengan 17 gol dalam 18 pertandingan, atau 0,94 gol per laga.

Sebenarnya Spurs juga belum benar-benar menggantikan kepergian bomber andalan mereka Harry Kane, yang dijual ke Bayern Munchen selama jendela transfer musim panas lalu.

Memang mereka masih memiliki Richarlison, tapi penyerang Brasil ini bapuknya bukan main di depan gawang, ditambah sekarang dia harus absen selama beberapa waktu setelah operasi.

Son Heung-min banyak bermain sebagai penyerang tengah, namun posisinya yang lebih natural tetap di sayap kiri, yang belakangan dimainkan oleh Manor Solomon atau Brennan Johnson.

Sekarang, Tottenham Hotspur berniat untuk lebih memperkuat serangan mereka dengan transfer Santiago Gimenez, yang masih terikat kontrak hingga Juni 2027 mendatang di Feyenoord. Harga pasarnya saat ini sekitar Rp 700 Milyar.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!