Usai Hattrick ke Gawang Leeds United, Ivan Toney Kini Targetkan Cetak 30 Gol Semusim

Striker Brentford Ivan Toney mengaku sangat senang mengaku bahwa dia sekarang bertekad untuk bisa mencetak 30 gol dalam semusim usai melanjutkan kinerja positifnya dengan lesakan hattrick ke gawang Leeds United selama pertemuan mereka di Gtech Community Stadium pada Sabtu (3/9) malam WIB di laga lanjutan Premier League.

Penyerang berusia 26 tahun sudah membuka skor bagi timnya di menit ke-30 melalui eksekusi penalti sebelum menggandakan keunggulan timnya di menit ke-43 melalui sepakan bebas akurat ke sudut atas gawang Illan Meslier.

Setelah Luis Sinisterra memperkecil skor di masa injury time babak pertama, Ivan Toney kemudian melengkapi golnya menjadi hattrick di menit ke-58. Pada akhirnya laga berakhir dengan skor 5-2 bagi tuan rumah setelah gol Marc Roca dibalas Bryan Mbuemo dan Yoane Wissa.

Kemenangan ini mengangkat pasukan Thomas Frank untuk naik ke urutan ketujuh klasemen usai menang dua kali, imbang tiga kali, dan kalah sekali dari enam pertandingan untuk meraih sembilan poin, sementara Leeds United turun ke urutan kesembilan dengan satu angka lebih sedikit.

Usai pertandingan, Ivan Toney kemudian ditanya tentang gol favoritnya dari tiga gol yang dicetak dan bukannya tendangan bebas di gol keduanya, melainkan gol ketiganya yang dia pilih, gol yang dia lakukan dengan menchip bola dari luar kotak penalti memanfaatkan kiper tim tamu yang terlalu maju.

Dia mengatakan kepada Sky Sports, “Tendangan bebas itu bagus, tapi pilihan saya gol yang terakhir, karena ketenangan untuk gol itu, menggiring bola ke arah gawang dan memasukkannya ke bagian belakang gawang, saya suka yang terakhir.”

Dia kemudian menambahkan tentang targetnya untuk musim ini, mengatakan, “Saya berharap bisa mendapatkan 30 gol di musim ini.”

advertisement

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!