West Ham United Berniat Boyong Kembali David de Gea ke Liga Inggris

Gila BolaWest Ham United berniat datangkan lagi David de Gea ke Liga Premier saat bursa transfer musim dingin dibuka bulan Januari.

Saat ini, West Ham diberitakan sudah ‘mencari tahu’ mengenai peluang datangkan David de Gea – yang berstatus bebas agen, ke London Stadium awal tahun depan.

Diungkapkan Football Transfers, mantan kiper Manchester United tersebut sedang mempertimbangkan kemungkinan ia berkarir di negara asalnya, Spanyol. Namun, The Hammers telah menghubungi perwakilan barunya terkait tawaran kontrak selama 18 bulan di bursa transfer Januari.

De Gea sendiri belum terikat dengan klub baru sejak ia dilepas Manchester United pada bulan Juli. Walau sempat raih penghargaan Sarung Tangan Emas pada musim 2022/23, tapi tak ada klub yang berminat merekrut penjaga gawang asal Spanyol itu.

David de Gea Semula Diyakini akan Perpanjang Kontrak di Old Trafford

Padahal semuanya bisa berbeda bagi De Gea, ketika pemain yang sudah empat kali menjadi Kiper Terbaik Musim Ini tersebut tampaknya akan memperpanjang masa tinggalnya di Old Trafford, setelah ia setuju dipotong gaji.

Namun, United kemudian mencabut tawaran mereka, dan malah lakukan negosiasi dengan pemain lain. Pelatih Erik ten Hag putuskan untuk datangkan penjaga gawang nomor satu yang baru, Andre Onana, musim panas lalu. Namun, keputusannya itu sedang dipertanyakan setelah timnya lakoni awal musim yang mengerikan di Old Trafford.

Diungkapkan The Hard Tackle, di usianya yang baru 32 tahun, De Gea diyakini masih memiliki karir beberapa tahun lagi dan kemungkinan besar akan mencari kembali ke negara asalnya, Spanyol. Namun, klub London Timur itu tiba-tiba muncul sebagai tujuan yang mungkin bagi De Gea, di mana klub asuhan David Moyes itu bersedia tawarkan kontrak selama 18 bulan pada bulan Januari.

West Ham United Berpeluang Kehilangan Dua Kipernya

Minat The Hammers pada De Gea ini datang setelah mereka berpeluang kehilangan kedua penjaga gawang senior mereka di bursa transfer mendatang.

Lukasz Fabianski – yang kontraknya diperpanjang otomatis hingga tahun 2024 setelah beberapa kondisi dipenuhi musim lalu, terbukti menjadi pelayan luar biasa bagi West Ham, tapi ingin pergi setelah ia tak lagi menjadi kiper nomor satu di London Stadium.

Kiper 38 tahun itu bahkan hanya tampil dalam tiga pertandingan di Liga Europa dan Piala Liga, karena Moyes lebih memilih Alphonse Areola musim ini.

David de Gea akan Beri Dampak Kilat di West Ham

Kiper asal Polandia itu kemudian diberitakan enggan duduk di bangku cadangan selama beberapa waktu, setelah penampilannya melawan Freiburg di Liga Europa membuktikan bahwa dia masih memiliki banyak hal yang bisa ditawarkannya di lapangan.

Masalah bagi West Ham saat ini adalah, Areola tergoda pada tawaran besar dari klub Arab Saudi yang tak disebutkan namanya, dan bisa mendorong pindah secepatnya di bursa transfer musim dingin.

De Gea yang sudah tampil dalam lebih dari 400 pertandingan di Liga Premier untuk Manchester United, tentunya akan tawarkan pengalaman dan kualitas yang mumpuni untuk memberi dampak kilat pada The Hammers.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!