EDAN! Al-Hilal Tawari Kylian Mbappe 5 Trilyun Biaya Transfer, 12 Trilyun Gaji Setahun!

Gila Bola – Lebih gila daripada yang kami beritakan sebelumnya di sini, Al-Hilal secara resmi melayangkan proposal transfer mereka ke Paris Saint-Germain untuk mengontrak Kylian Mbappe dengan harga yang jauh lebih gila dari laporan awal.

Sebelumnya kami laporkan yang bersumber dari jurnalis Italia Tancredi Palmeri bahwa klub Arab Saudi itu siap membayar 200 Juta Euro, Rp 3,35 Trilyun, untuk biaya transfer dan 200 Juta Euro, Rp 3,35 Trilyun, untuk gaji pemain.

Namun sekarang laporan terbaru jauh lebih mengejutkan saat Fabrizio Romano memberitakan bahwa Al-Hilal telah melayangkan tawaran formal kepada PSG untuk mengontrak Kylian Mbappe.

Nilainya? Nggak main-main, mencapai 300 Juta Euro atau sekitar Rp 5 Trilyun. Itu akan menjadi rekor transfer dunia, mengalahkan rekor Neymar saat dibeli Paris Saint-Germain dari Barcelona senilai 222 Juta Euro, sekitar Rp 3,7 Trilyun.

Laporan lebih gila kemudian disampaikan oleh James Berge saat dia mengungkapkan paket gaji yang akan didapatkan Kylian Mbappe jika dia bersedia untuk menerima kepindahan ke Arab Saudi.

Koresponden CBS Sports itu melaporkan bahwa penyerang internasional Perancis berusia 24 tahun itu akan ditawari gaji mencapai 700 Juta Euro per tahun, yang nilainya hampir Rp 12 Trilyun.

Tidak hanya itu, Kylian Mbappe akan mendapatkan fasilitas yang begitu mewah hanya untuk membuatnya bermain setahun saja di Arab Saudi sebelum dia dizinkan pergi bebas transfer ke Real Madrid pada 2024 mendatang.

Jadi, Al-Hilal akan menghabiskan seribu Juta Euro, atau hampir Rp 17 Trilyun, hanya untuk mendapatkan servis penyerang internasional Perancis itu selama setahun saja dan kemudian kehilangannya secara gratis tahun depan.

Tentu saja itu adalah kegilaan terlalu luar biasa yang seharusnya tidak perlu dilakukan oleh klub Arab Saudi, yang pamornya bagaimanapun sudah cukup banyak meningkat dengan kedatangan sejumlah bintang global sejak kedatangan Cristiano Ronaldo.

Tawaran yang terlalu gila dan tidak wajar itu justru akan merusak image dan pasar mereka sendiri yang akan semakin mendapatkan tentangan dari dunia sepak bola karena terlalu merusak pasar sepak bola.

Sementara itu, dengan bayaran transfer senilai 700 Juta Euro, yang angka tepatnya bernilai Rp 11,7 Trilyun, berarti Kylian Mbappe akan menikmati gaji Rp 976 Milyar hanya dalam sebulan.

Jika dirinci lebih lanjut, berarti gaji penyerang internasional Perancis itu adalah Rp 223 Milyar per minggu, Rp 32 Milyar per hari, Rp 1,2 Milyar per jam, Rp 22 Juta per menit, dan Rp 368 Ribu per detik. Gila, gila!

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!