Hasil Oman vs Thailand Skor Akhir 0-0, Tim Gajah Perang di Puncak Klasemen Grup F

Gila Bola – Hasil Oman vs Thailand di laga ke-3 fase Grup F Piala Asia yang berlangsung di Abdullah bin Khalifa Stadium, Minggu (21/1) malam, berakhir dengan skor 0-0.

Oman dan Thailand harus puas berbagi poin setelah laga di malam ini berakhir dengan skor kacamata, meskipun kedua tim sama-sama tampil ngotot sejak kickoff.

Thailand tentunya ingin mengulang kemenangan atas Kyrgyzstan di laga pembuka. Sedangkan Oman, mereka mengejar kemenangan pertama setelah sebelumnya dikalahkan Arab Saudi 1-2.

Namun, kerja keras yang dilakukan para pemain Thailand – yang berusaha mendominasi di laga ini, tak ada yang membuahkan hasil. Sedangkan Oman, juga beberapa kali berhasil lancarkan upayanya ke arah gawang Thailand, yang sayangnya tak juga berhasil memecah kebuntuan di laga ini.

Di akhir laga, statistik memperlihatkan dominasi yang dilakukan Timnas Oman – yang harusnya bisa menang di laga ini, karena mereka menguasai jalannya laga 70:30, lakukan lebih banyak operan (624:269), dan memiliki akurasi operan yang lebih tinggi (86:70).

Namun, Thailand berusaha mati-matian membendung upaya Oman, hingga tak heran jika Elias Dolah dan kawan-kawan lebih banyak lakukan pelanggaran, terutama di babak kedua.

Bagi Thailand sendiri, tambahan satu poin cukup bagi mereka untuk sementara merajai klasemen grup F, karena Arab Saudi – yang berada di urutan kedua dan satu poin di belakang mereka, baru akan bertanding melawan Kyrgyzstan dini hari nanti.

Sedangkan bagi Oman, tambahan satu poin ini membawa mereka bertengger di urutan ketiga.

Thailand Punya Tiga Peluang di 15 Menit Pertama

Kedua tim berusaha tampil menekan sejak kickoff. Thailand mendapat dua peluang dari posisi set-piece di 14 menit pertama, tetapi tak ada yang membuahkan hasil.

Peluang emas lewat tendangan kaki kanan Peeradol Chamratsamee tepat di menit ke-15 yang berusaha memanfaatkan umpan sundulan Sarachat juga berhasil diblokir.

Semenit kemudian, pemain Bali United Elias Dolah nyaris membawa Thailand memimpin saat ia lancarkan sundulannya dari jarak dekat, tapi bola berhasil diamankan kiper Oman.

Giliran tendangan kaki kiri pemain Oman, Issam Al Sabhi, yang nyaris bersarang di gawang Thailand, tapi bola berhasil diamankan kiper lawan.

Kedua Tim Tingkatkan Jual Beli Serangan Setelah Menit ke-20

Jual-beli serangan pun terjadi setelah itu, karena Thailand kembali mengancam gawang Oman lewat aksi Bordin Phala.

Namun, lagi-lagi, upaya ini tak berhasil memecah kebuntuan, karena bola berhasil diblokir.

Pemain Oman Abdullah Fawaz berusaha lancarkan tembakan jarak jauh ke arah gawang Thailand, 10 menit kemudian. Namun upaya ini gagal karena bola masih melebar.

Oman kembali mengancam empat menit sebelum jeda lewat aksi tendangan jarak jauh, Salaah Al-Yahyaei, tapi lagi-lagi upaya ini kembali melebar.

Thailand nyaris memimpin semenit sebelum turun minum, saat Theerathon Bunmathan mengancam lewat tendangan kaki kirinya dari luar kotak penalti. Sayang upaya ini masih berhasil diamankan kiper lawan, hingga laga Oman vs Thailand ditutup imbang tanpa gol.

Thailand Coba Menekan, Oman Tampil Lebih Ngotot

Di 10 menit pertama awal babak kedua, Thailand punya dua peluang lewat aksi Muenta dan Chaided. Sayangnya upaya itu tak juga membuahkan hasil.

Giliran Oman yang punya peluang emas lewat aksi Khalid Al Braiki dari luar kotak penalti, tetapi upaya inipun gagal memecah kebuntuan.

Setelah itu, Thailand tampak lebih sering lakukan pelanggaran, dan berjuang ekstra keras menjaga lini pertahanannya. Tempo permainan pun menjadi agak menurun dan terkesan membosankan.

Namun, Oman kembali menggeliat dan lancarkan serangannya lewat sundulan kepala pemain pengganti, Omer Al Malki. Sayang upaya ini gagal bersarang di gawang lawan.

Oman kembali memiliki peluang emas di masa injury 90+5 lewat tembakan kaki kanan Zahir Al Aghbari, tapi upaya ini berhasil diblokir.

Susunan Pemain Oman vs Thailand

  • Oman (4-1-2-1-2): Ibrahim Al-Mukhaini; Arshad Al Alawi, Khalid Al-Braiki, Ahmed Al-Khamisi, Ahmed Al-Kaabi; Harib Al-Saadi; Jameel Al-Yahmadi, Abdullah Fawaz; Salaah Al-Yahyaei; Issam Al-Sabhi, Muhsen Al-Ghassani.
  • Thailand (4-2-3-1): Patiwat Khammai; Theerathon Bunmathan, Pansa Hemviboon, Elias Dolah, Nicholas Mickelson; Weerathep Pomphan, Peeradol Chamratsamee; Bordin Phala, Supachok Sarachat, Suphanat Mueanta; Supachai Chaided.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!