Jadwal Piala FA Putaran Kelima Masih Terganjal Laga-laga Replay

Gilabola.comPiala FA sudah menyelesaikan sebagian besar dari putaran keempat, dengan tim-tim raksasa seperti Liverpool, Manchester City, dan Manchester United memastikan diri melaju ke tahap selanjutnya.

Disebut “sebagian besar” karena masih ada setidaknya lima laga yang harus menjalani replay akibat berakhir imbang. Lima pertandingan ulangan itu akan dijalani 7-8 Februari 2024 mendatang, sebelum hari libur kejepit di Indonesia.

Salah satu laga replay itu adalah Aston Villa vs Chelsea, yang usai 0-0 di Stamford Bridge pada 26 Januari lalu dan karena harus diulang, kali ini di Villa Park.

Laga replay putaran keempat FA Cup lainnya yang juga menunggu untuk diselesaikan adalah Southampton vs Watford, keduanya bekas tim Premier League tapi kini sedang merantau di divisi Championship.

Maidstone United Jadi Tim Kasta Terendah yang Tersisa

Kejutan terbesar dari putaran keempat tentu saja adalah Maidstone United FC, yang mengalahkan Ipswich Town, yakni klubnya Elkan Baggott, untuk melaju ke putaran kelima.

Mereka merupakan tim kasta terendah yang tersisa sejauh ini, dari National League South, divisi keenam dalam sepak bola Inggris.

Maidstone akan sangat optimistis untuk bisa lolos ke tahap selanjutnya karena kebagian tim yang relatif lebih mudah, entah Sheffield United atau Coventry City. Kedua tim asal divisi Championship, kasta kedua Inggris.

Selaku tim asal divisi keenam, Maidstone sudah menjalani laga-laga kompetisi ini sejak tahap putaran pertama pada awal November lalu, secara berturut-turut menaklukkan Chesham United, Barrow, Stevenage, dan terakhir Ipswich Town.

Tidak ada peserta divisi kelima yang tersisa, dan setelah itu hanya ada satu tim asal divisi keempat, Wrexham. Itu pun jika mereka bisa mengalahkan Blackburn Rovers pada laga putaran keempat, malam ini. Tidak ada tim asal divisi ketiga.

Kapan Laga-laga Replay Piala FA Putaran Keempat?

  • 7 Februari 2024 (WIB) Coventry City vs Sheffield Wednesday
  • 7 Februari 2024 Plymouth Argyle vs Leeds United
  • 7 Februari 2024 Southampton vs Watford
  • 8 Februari 2024 Nottingham Forest vs Bristol City
  • 8 Februari 2024 Aston Villa vs Chelsea

Kapan Putaran Kelima Dilangsungkan?

Putaran kelima akan dimainkan antara 27 sampai 29 Februari 2024 dengan jadwal sebagai berikut:

  • Blackburn Rovers/Wrexham vs Newcastle United
  • Chelsea/Aston Villa vs Leeds United/Plymouth Argyle
  • Bournemouth vs Leicester City
  • Liverpool vs Watford/Southampton
  • Bristol City/Nottingham Forest vs Manchester United
  • Wolves vs Brighton
  • Sheffield Wednesday/Coventry City vs Maidstone United
  • Luton Town vs Manchester City

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!