Gila Bola – Untuk pertama kalinya Chelsea merasa tidak salah beli pemain setelah satu anggota baru the Blues mencetak dua gol dalam dua laga pramusim, kali ini melawan the Magpies.
Chelsea bermain imbang 1-1 melawan Newcastle United pada laga yang usai Kamis siang (27/7) yang terlihat sebagai hasil mengecewakan setelah dua kemenangan sebelum ini melawan Brighton dan Wrexham.
Pemain anyar Nicolas Jackson membuka gol bagi pasukan Mauricio Pochettino saat pertandingan belum lagi berjalan 12 menit, memanfaatkan sebuah umpan terobosan dari bek Ian Maatsen. Satu gol balasan Newcastle United datang dari Miguel Almiron pada masa injury time babak pertama.
Direksi dan pelatih klub biru London itu sangat gembira melihat Jackson yang baru saja didatangkan dari Villarreal tampil gemilang dan mencetak gol. Itu merupakan gol keduanya setelah satu gol lain saat turun melawan Brighton sebelum ini.
Seberapa Banyak Gol dan Assist Sumbangan Nicolas Jackson?
Banyak sekali! Performa Nicolas Jackson langsung menenggelamkan apa yang dulu diperlihatkan oleh Kai Havertz dan Timo Werner selagi masih mengenakan seragam biru.
Pada laga perdananya bagi the Blues, saat timnya menang 5-0 atas Wrexham pada laga persahabatan 20 Juli 2023 lalu dan ia turun bermain 45 menit, sang pemain Senegal ini memberi satu assist.
Tidak cukup dengan itu, pada laga berikutnya melawan Brighton selang tiga hari kemudian saat ia hanya turun bermain 28 menit saja, ia mencetak satu gol dan memberi dua assist bagi Chelsea! Sangat efisien kan?
Performa hebat sang pemain menyebabkan the Blues berhasil menang 4-3 atas pasukan Roberto de Zerbi dalam sebuah laga yang sangat sengit dan penuh permusuhan, ditandai satu kartu merah untuk pemain lawan, Jan Paul van Hecke.
Kini dengan satu gol lagi melawan tim kuat Liga Inggris, Newcastle United, harga mahal sang pemain 22 tahun yang didatangkan dari Senegal ini terlihat seperti sangat murah. Ia menambahkan satu gol lagi atas namanya.
Berapa Harga Pembelian Nicolas Jackson dari Villarreal?
Pihak Villarreal akan merasa sangat beruntung menjual sang pemain depan berumur 22 tahun ini. Ia memberi keuntungan sangat besar bagi Submarino Amarillo.
Ia merupakan pemain jebolan akademi muda Villarreal dan harga pasarnya diperkirakan mencapai 522 Miliar rupiah. Tahukah kamu berapa harga jualnya ke Chelsea? 644 Miliar rupiah!
Dengan kontrak sangat panjang sampai 2031, direksi Chelsea akan merasa sudah membeli pemain yang tepat, seorang penyerang yang akan mendatangkan banyak gol bagi tim biru, yang sangat tumpul selama 2022/23, mencetak hanya 38 gol saja sepanjang musim.
Jumlah 38 gol memasukkan itu merupakan nomor lima paling tidak produktif di seantero Liga Inggris musim lalu, hanya kalah dari Wolves 31 gol, Everton 34, Southampton 36 dan Bournemouth 37, sama tidak produktifnya dengan 38 gol Nottingham Forest.
Sementara itu sejumlah tim raksasa Liga Inggris lainnya, seperti Manchester City mencatatkan 94 gol dan Arsenal 88 gol. Sangat jauh bedanya dibandingkan Chelsea!