Simone Inzaghi Beberkan Kunci Inter Milan Menang di Perempat Final Coppa Italia

Gila BolaInter Milan dipastikan lolos ke semifinal Coppa Italia. Simone Inzaghi mengungkapkan kunci keberhasilan Nerazzurri bisa mengatasi lawannya di perempat
final.

Inter Milan menghadapi Atalanta di perempat final Coppa Italia di San Siro, Rabu (1/2) dini hari WIB. Satu-satunya gol kemenangan dalam laga ini dicetak oleh Matteo Darmian dengan skor tipis 1-0 di menit ke-56.

Hasilnya, juara bertahan Coppa Italia lolos ke semifinal untuk musim keempat berturut-turut. Usai pertandingan, Simone Inzaghi mengungkapkan bagaimana timnya bisa kalahkan Atalanta.

Simone Inzaghi Ungkap Kunci Kalahkan Atalanta

Inter Milan menghadapi laga sulit di Coppa Italia di mana melawan Atalanta, yang mana merupakan tim kuda hitam di Liga Italia. Dikutip dari Sportsmax, Inzaghi mengatakan anak asuhnya sudah tampil baik melawan La Dea. Dia juga menyeutkan kunci kemenangan karena timnya ingin ke semifinal. Oleh karena itu, melakukannya denga segala cara.

Lebih lanjut, Simone Inzaghi juga bangga karena Inter Milan sekarang satu-satunya tim papan atas dari Serie A yang terlibat dalam perburuan semua gelar di musim ini.

Inter Milan sebelumnya telah meraih trofi pertamanya di mana menjuarai Piala Super Italia. Nerazzurri juara usai mengalahkan AC Milan di King Fahd Internasional Stadium pada 19 Januari lalu.

Belum Nyerah di Serie A

Inter Milan saat ini berhasil di posisi kedua klasemen Liga Italia 2022/23, namun mereka terpaut 13 poin dengan Napoli yang masih nyaman puncaki klasemen.
Simone Inzaghi yakin timnya tidak akan bisa dekati puncak klasemen jika bukan karena penampilan Napoli.

Simone Inzaghi tahu Inter Milan di beberapa laga menyia-nyiakan untuk meraih poin penuh. Namun dia bilang dengan poin 40 usai tanding 20 laga, setiap klub akan bersaing untuk memperebutkan trofi.

Namun Simone Inzaghi juga harus akui jika penampilan Napoli di Liga Italia memang sangat luar biasa. Tapi dia masih yakin timnya bisa mengejar poin Partennopei.

Inter Milan 

Nerazzurri tercatat telah delapan kali menjuarai Coppa Italia. Gelar pertama mereka raih di tahun 1938/1939 dan terakhir diraih musim lalu. Jadi mereka sekarang berpotensi meraih gelar yang kesembilan.

Bgai Simone Inzaghi andai kembali membawa Inter Milan juara bakal jadi trofi ketiganya. Selain di Inter dia juga pernah memenangkannya bersama Lazio di musim 2018/2019.  Kini, Inter Milan tinggal menunggu pemenang antara Juventus vs Lazio untuk laga semifinal.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!