Site icon Gilabola.com

Timnas Indonesia Keok dari Vietnam, Shin Tae-yong: Faktor Lapangan Bos!

Timnas Indonesia Keok dari Vietnam, Shin Tae-yong: Faktor Lapangan Bos!

Gila Bola – Juru taktik timnas Indonesia, Shin Tae-yong menilai kekalahan timnya dari Vietnam di semifinal Piala AFF 2022 dikarenakan faktor lapangan.

Timnas Indonesia mengadapi Vietnam di leg kedua Piala AFF 2022 berlangsung di My Dinh Stadium, Senin (9/1) malam WIB. Dalam pertandingan ini, Skuad Garuda harus menyerah dengan skor 2-0.

Dua gol yang bersarang di gawang Nadeo Argawinata lewat brace Nguyen Tien Linh. Kemenangan memastikan timnas sepak bola Vietnam ke final, sementara untuk Indonesia harus bersabar mengangkat trofi bergengsi di Asia Tenggara tersebut.

Tuding Lapangan Penyebab Timnas Indonesia Kalah

Timnas Indonesia sebelum memulai pertandingan sejatinya sudah menyoroti lapangan yang digunakan untik semifinal leg kedua. Bek naturalisasi, Jordi Amat sangat jelas mengecek kondisi lapangan seperti foto yang di upload dari akun Instagram PSSI.

Lapangan juga tak seperti stadion lainnya, di My Dinh warna rumput tak menghijau. Usai pertandingan, Shin Tae-yong memastikan salah satu timnya kalah dari Vietnam di semifinal Piala AFF 2022 karena lapangan yang jelek. Dikutip dari e.vnexpress.net, pelatih asal Korea Selatan mengatakan timnas Indonesia tak bermain baik seperti di GBK karena lapangan di kandang The Golden Stars buruk.

Menurutnya, timnas sepak bola Vietnam sudah terbiasa bermain di My Dinh dan untuk timnas Indonesia jelas tidak. Shin Tae-yong menyebutkan lapangan tak sebaik yang mereka mainkan di SEA Games. Jadi dia pastikan Skuad Garuda bisa kalah salah satunya karena faktor lapangan tuan rumah.

Shin Tae-yong Sentil Pemain 

Nama Nguyen Tien Linh adalah pemain timnas sepak bola Vietnam yang gagalkan timnas Indonesia ke final Piala AFF 2022. Bagaimana tidak, dia cetak brace dengan gol cepat di awal dan babak kedua pertandingan.

Shin Tae-yong pun sudah memperingatkan ke Mark Klok dan kolega harus hati-hati di lima menut awal dan lima menit akhir pertandingan. Menurutnya, gol pertama karena tak siapnya Nadeo dan kedua kebobolan karena pemain timnas Indonesia lengah dalam melakukan pengawalan ke pemain Vietnam.

Dengan kekalahan 2-0 dari Vietnam, timnas Indonesia belum pernah menang melawan Vietnam dalam sembilan pertemua di level internnasional dan U-23 selama lima tahun terakhir.

Tetap Berikan Selamat ke Vietnam

Meski menilai lapangan jelek jadi penyebab kekalahan timnas Indonesia di semifinal leg kedua Piala AFF 2022, tetapi Shin Tae-yong tak lupa memberikan selamat kepada Vietnam yang menang dan lolos ke final.

Pelatih berusia 52 tahun akui timnas Vietnam main bagus dan menilai mereka adalah tim yang sangat kuat.

Exit mobile version