Gilabola.com – Hasil pertandingan antara AC Milan vs Fiorentina berakhir dengan skor 2-1, gol kilat Rafael Leao berhasil dibalas oleh Antonin Barak! Namun gol bunuh diri di masa injury time membuat Viola hancur!
AC Milan menjamu Fiorentina dalam laga pekan ke-15 Liga Italia Serie A yang digelar di stadion Giuseppe Meazza pada hari Senin (14/11) dinihari tadi.
Tuan rumah Milan mengawali laga dengan permainan cepat dan mereka langsung menuai hasilnya hanya dalam waktu kurang dari dua menit! Rossoneri berhasil unggul melalui gol cepat Rafael Leao di awal babak pertama.
Namun Fiorentina segera bangkit dan membungkam pendukung tuan rumah setelah di pertengahan paruh pertama Antonin Barak berhasil membalas dan menyamakan kedudukan!
Sayangnya sebuah gol bunuh diri di masa injury time babak kedua membuat semua perjuangan Fiorentina bubar seketika!
Jalannya Pertandingan
AC Milan berhasil unggul cepat saat laga baru berjalan dua menit melalui gol Rafael Leao. Bermain dengan tempo tinggi menekan pertahanan lawan sejak peluit dibunyikan, AC Milan langsung unggul!
Olivier Giroud mengirimkan bola dan diterima oleh Rafael Leao yang terus merengsek masuk kotak penalti dan mencari posisi untuk melepaskan tembakan dan dengan tenang mengarahkan bola menjebol gawang Viola yang dijaga oleh Pietro Terracciano! Skor 1-0 Rossoneri memimpin!
Namun tim tamu segera bangkit dan mengancam gawang Milan yang dijaga oleh Ciprian Tatarusanu! Antonin Barak berhasil lolos dari penjagaan bek tuan rumah dan melepaskan tembakan keras ke gawang, namun sayang tembakannya menghantam mistar gawang!
Dominasi bola dan tekanan pemain Fiorentina akhirnya membuahkan hasil di menit 28 saat Barak akhirnya berhasil melesakkan bola ke gawang Milan dengan tembakan bola rendah usai kekacauan di mulut gawang Milan! Skor 1-1 bertahan hingga waktu turun minum.
Di babak kedua pada menit 59 akhir Fikayo Tomori yang memotong bola yang dibawa Ikone di dalam kotak penalti sempat membuat wasit melakukan pemeriksaan menggunakan VAR untuk penentuan penalti, namun akhirnya tak ada penalti karena bukan pelanggaran.
Lima belas menit akhir pertandingan AC Milan lebih mendominasi, mereka berusaha keras membongkar pertahahan Fiorentina.
Dan sebuah malapetaka terjadi di masa injury time menit 90+1 saat Ante Rebic bangkit untuk menyambut umpan silang kiriman Aster Vranckx dari kanan. Tanpa diduga bek tamu Nikola Milenkovic menyambar bola tepat saat kiper Terracciano gagal memukul bola! Bola terbang ke pojok atas, dan bek Serbia itu membuat Milan unggul 2-1! VAR juga memastikan gol tersebut!
Dengan kemenangan ini, Rossoneri dengan 33 poin, masih jauh dari pemuncak klasemen Serie A Napoli yang kini berjarak 8 poin di atas mereka. Sementara Fiorentina tertahan di posisi 10 dengan 19 poin.
Susunan Pemain
AC MILAN (4-2-3-1): Ciprian Tatarusanu; Pierre Kalulu, Malick Thiaw, Fikayo Tomori, Theo Hernandez; Sandro Tonali, Ismael Bennacer; Rade Krunic, Brahim Diaz, Rafael Leao; Olivier Giroud. Pemain cadangan: Antonio Mirante, Andreas Jungdal, Fode Ballo-Toure, Sergino Dest, Yacine Adli, Tommaso Pobega, Simon Kjaer, Charles de Ketelaere, Ante Rebic, Divock Origi, Aster Vranckx, Tiemoue Bakayoko.
FIORENTINA (4-2-3-1): Pietro Terracciano; Dodo, Nikola Milenkovic, Igor, Cristiano Biraghi; Sofyan Amrabat, Rolando Mandragora; Jonathan Ikone, Antonin Barak, Riccardo Saponara; Arthur Cabral. Pemain cadangan: Pierluigi Gollini, Michele Cerofolini, Luca Ranieri, Christian Kouame, Youssef Maleh, Alfred Duncan, Aleksa Terzic, Alessandro Bianco, Lorenzo Venuti, Luka Jovic, Lucas Martinez Quarta.