Juventus Kehilangan Paul Pogba Akibat Positif Doping, Terancam Skorsing Empat Tahun

Gila Bola – Juventus kehilangan Paul Pogba setelah pemain itu dinyatakan positif testosteron dan membuatnya harus jalani skorsing. Pemain internasional itu bahkan terancam sanksi tak bisa bermain selama empat tahun.

Diungkapkan Badan Anti-Doping (Nado) Italia pada hari Senin (11/9) waktu setempat, tes dilakukan terhadap Paul Pogba setelah pertandingan pembuka musim ini yang dimenangkan Juventus 3-0 di kandang Udinese pada 20 Agustus. Pogba pun tak bermain di Serie A, tapi masih tampak ada di bench skuad Bianconeri.

Nado Italia menyatakan, Paul Pogba untuk sementara harus jalani skorsing dan itu akan segera diberlakukan. Sembari menunggu tes dan pengecekan sampel cadangan, muncul berita bahwa Pogba berisiko jalani skorsing hingga empat tahun.

“Dengan diterimanya kasus yang diajukan jaksa anti-doping nasional, mereka menetapkan skorsing sementara terhadap atlet Paul Labile Pogba,” demikian pernyataan Nado Italia, seperti dilansir ESPN.

Pengadilan menyatakan, Paul Pogba sudah melanggar aturan anti-doping saat ditemukan kandungan zat terlarang berupa ‘metabolit testosteron non-endogen’ dalam sampel air seninya usai pertandingan itu. Hasil itupun dinyatakan ‘konsisten dengan asal eksogen senyawa target’.

Juventus Benarkan Suspensi Pogba

Juventus juga menyampaikan pernyataan yang membenarkan hasil itu dan suspensi yang harus dijalani Pogba, dengan menambahkan bahwa masalah ini akan ‘dievaluasi dengan langkah prosedural berikutnya’.

“Kami menunggu hasil dari analisa pembanding dan tak bisa mengatakan apa-apa sampai hasil itu keluar. Satu hal yang pasti, Paul Pogba tak pernah berniat melanggar aturan,” ujar agen Pogba, Rafaela Pimenta.

Ini menjadi satu lagi catatan negatif mantan bintang Manchester United, di samping masalah cedera yang terjadi sejak ia kembali ke Juventus dari Old Trafford lebih dari setahun lalu. Dia bahkan absen membela Timnas Perancis di Piala Dunia Qatar tahun lalu karena masalah lutut.

Saat ini, investigasi juga tengah dilakukan pihak kepolisian di Perancis terkait tuduhan bahwa Pogba telah menjadi sasaran para pemeras – termasuk kakaknya, Mathias, yang sejauh ini membantahnya.

Paul Pogba Pertimbangkan Pensiun

Sementara pada hari Senin (11/9), Pogba mengaku tengah mempertimbangkan pensiun karena rentetan masalah yang tak diinginkannya itu.

Ia belum pernah menjadi starter dalam satupun pertandingan yang dilakoni Juventus musim ini, meskipun dua kali muncul ke lapangan sebagai pemain pengganti. Terakhir, ia bermain saat Juve menang 2-0 di Empoli.

Tentu saja, masalah yang menimpa Pogba menjadi satu lagi pukulan keras bagi Si Nyonya Tua setelah musim ini dikacaukan dengan laporan keuangan palsu dan laporan pembayaran gaji yang tak sesuai. Kasus-kasus itu bahkan membuat klub Turin tersebut dicoret dari keikutsertaannya di kompetisi Eropa musim ini.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!