Ssst, Lazio Incar Gelandang Juara Piala Dunia 2022

Gila Bola – Ada kabar datang dari Lazio. Klub Liga Italia dilaporkan ingin mendatangkan Rodrigo De Paul dari Atletico Madrid di bursa transfer musim panas ini.

Minat yang ditunjukkan oleh klub berjuluk Si Elang sejatinya karena Atletico Madrid ingin mendatangkan Pierre-Emile Hojbjerg. Akibatnya, mereka perlu melepas salah satu pemainnya dulu sebelum mencapai kesepakatan dengan Tottenham Hotspur.

Salah satu yang pemain yang bisa dijual oleh Atletico Madrid adalah Rodrigo De Paul. Ya, pemain sepak bola berusia 29 tahun merupakan gelandang yang berhasil mengantarkan timnas Argentina juara Piala Dunia 2022.

Situasi ini rupanya dimanfaatkan dengan benar oleh Lazio. Diberitakan oleh II Tempo via Laziali, klub papan atas Liga Italia tertarik untuk memboyong Rodrigo De Paul di bursa transfer musim panas ini.

Tapi Bisa Dibuat Gigit JariĀ 

Meski berminat mendatangkan Rodrido De Paul, tetapi Lazio bisa sulit mengamankan tanda tangan sang pemain dari Atletico Madrid. Pasalnya, Diego Simeone masih ingin mengandalkan sang gelandang di musim 2023/24.

Rodrigo De Paul mungkin akan kembali berkarier di Liga Italia bersama Lazio. Namun, kendala yang harus dihadapi adalah Atletico Madrid tidak akan menjualnya dengan harga yang murah.

Dengan demikian, kesepakatan transfer bisa sulit tercapai. Los Rojiblancos wajar tidak akan menjual gelandangnya dengan harga yang murah. Pasalnya, kontrak Rodrigo De Paul baru akan habis pada Juni 2026.

Alasan Mau Rekrut Rodrigo De Paul

Klub Liga Italia tentu saja wajar ingin mendatangkan Rodrigo De Paul. Pasalnya, di musim 2023/24 mereka akan berlaga di Liga Champions. Artinya, mereka tak ingin hanya numpang lewat bermain di ajang bergengsi tersebut.

Sementara dari empat gelandang sentral yang di miliki oleh Lazio, cuma ada dua nama yang terbilang oke. Pemain yang dimaksud adalah Luis Alberto dan Matias Vecino. Tapi nama pertama yang paling diandalkanĀ  oleh Maurizio Sarri.

Dengan berlaga dikompetisi Liga Italia dan Liga Champions, maka Lazio juga butuh tambahan dan mereka sedang memanfaatkan situasi Rodrigo de Paul di Atletico Madrid.

Lazio Pramusimnya Mengecewakan

Lazio sepertinya belum sepenuhnya siap jika harus tamnpil di Liga Italia dan Liga Champions 2023/24. Pasalnya, dari lima laga uji coba ketika bertemu tim selevel kalah dari Girona dan Aston Villa.

Sementara kemenangan Lazio diraih oleh Primorje, Triestina, dan Bravo. Akankah Lazio bisa memboyong Rodrigo De Paul? Menarik dinantikan.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!