Update Transfer Juventus 29/6 : Rasmus Højlund, Fabiano Parisi, Adrien Rabiot, Gleison Bremer

Gila Bola – Timothy Weah hampir menyelesaikan kepindahan secara resmi ke Juventus karena dia sudah tiba di Turin untuk tes medis dan mungkin hari ini bisa diperkenalkan setelah transfernya senilai Rp 197 Milyar dan berikut kami sajikan beberapa update transfer lainnya seputar The Old Lady.

Rasmus Højlund

Cristiano Giuntoli sebentar lagi akan tiba di Juventus sebagai direktur olahraga baru setelah meninggalkan posisinya di Napoli dan dia sekarang sudah memiliki target untuk menggantikan Duvan Vlahovic.

Menurut jurnalis La Gazzetta dello Sport Fabiana Della Valle dan Carlo Laudisa, target transfer yang dimaksud untuk menggantikan striker Serbia adalah bomber muda milik Atalanta, Rasmus Højlund.

Pemain internasional Denmark mencetak 10 gol dan empat assist untuk La Dea di semua kompetisi musim lalu, tapi Juventus harus bersaing dengan Manchester United untuk mendapatkan jasa sang pemain.

Fabiano Parisi

Sudah bukan rahasia lagi bahwa Fabiano Parisi adalah salah satu target transfer nomor satu bagi Juventus, yang sedang membutuhkan bek kiri baru setelah mereka melepas Juan Cuadrado.

Menurut Calciomercato, raksasa Turin dan Empoli sedang mengerjakan kesepakatan pertukaran untuk mengurangi biaya transfer bagi pemain berusia 22 tahun, yang tampil mengeasnkan di Euro U-21 untuk timnas Italia.

Kabarnya bahwa Azzurri sudah mengantongi dua pemain muda Juventus untuk dimasukkan ke dalam kesepakatan transfer Fabiano Parisi, masing-masing adalah Matias Soulé dan Filippo Ranocchia.

Adrien Rabiot

Adrien Rabiot telah memperbarui kontraknya di Juventus untuk satu tahun lagi hingga Juni 2024 mendatang, tapi Anda mungkin penasaran kenapa transfernya ke Manchester United tidak berhasil terwujud.

Jurnalis La Gazzetta dello Sport Carlo Laudisa kini mengungkapkan bahwa ibu dan sekaligus agen gelandang Perancis, Veronique, gagal mencapai kesepakatan dengan pihak Setan Merah.

Ibunda Adrien Rabiot kabarnya meminta kontrak tiga tahun dengan gaji Rp 164 Milyar per musim, selain biaya perekrutan, dan Manchester United menilai bahwa permintaan itu terlalu mengad-ada.

Gleison Bremer

Juventus telah memutuskan untuk mematok bandrol harga yang tinggi pada bek tengah mereka, Gleison Bremer, di tengah minat dari klub Premier League, Tottenham Hotspur.

Pemain bertahan timnas Brasil itu adalah salah satu bek terbaik di sepak bola Italia dan Bianconeri yang baru merekrutnya dari Torino pada musim panas lalu tidak ingin kehilangannya.

Belakangan Spurs telah dikaitkan dengan minat pada Gleison Bremer dan menurut IlBianconero, Juventus tidak ingin menjual bek mereka kecuali dengan tawaran yang tidak bisa ditolak senilai 80 Juta Euro, atau sekitar Rp 1,3 Trilyun,

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!