Gila Bola – Prediksi Borussia Dortmund vs Freiburg. Dengan posisi empat besar kini beraada dalam ancaman usai hasil imbang mengecewakan di laga sebelumnya, Borussia Dortmund akan berusaha kembali ke jalur kemenangan saat menjamu Freiburg di laga lanjutan Liga Jerman pada Sabtu (10/2) dini hari WIB.
Tiga kemenangan beruntun Borussia Dortmund di Bundesliga di tahun baru akhirnya terhenti pada akhir pekan lalu saat mereka ditahan imbang tanpa gol oleh tuan rumah Heidenheim.
Edin Terzic, yang tanpa Jadon Sancho karena masalah kebugaran, bermain menyerang dengan formasi 4-2-2-2 dengan menempatkan Yousouffa Moukoko dan Niklas Fullkrug di lini depan.
Ada 70 persen penguasaan bola dan 14 tembakan yang dilepaskan, sayangnya Borussia Dortmund tidak cukup beruntung untuk bisa mencetak gol kemenangan yang diharapkan.
Sementara tim peringkat kelima RB Leipzig menang di pertandingan lainnya, kini keunggulan Die Borussen di empat besar terpangkas jadi hanya satu poin, jadi tidak ada pilihan lain selain segera bangkit kembali dengan kemenangan di sini.
Freiburg, sementara itu, sempat memiliki awal yang bagus di tahun baru dengan empat poin dari dua pertandingan, imbang melawan Union Berlin dan menang 3-2 atas Hoffenheim.
Tapi sekarang mereka telah kalah dalam tiga pertandingan terakhir mereka dengan skor identik 3-1 melawan Werder Bremen dan Stuttgart, membuat mereka sekarang hanya berada di urutan ketujuh klasemen dengan 28 poin.
Head to Head Borussia Dortmund vs Freiburg
- 16 September 2023, Freiburg 2-4 Borussia Dortmund (Bundesliga)
- 4 Februari 2023, Borussia Dortmund 5-1 Freiburg (Bundesliga)
- 12 Agustus 2022, Freiburg 1-3 Borussia Dortmund (Bundesliga)
- 14 Januari 2022, Borussia Dortmund 5-1 Freiburg (Bundesliga)
- 21 Agustus 2021, Freiburg 2-1 Borussia Dortmund (Bundesliga)
Prediksi Borussia Dortmund vs Freiburg
Jadon Sancho mengalami masalah adduktor dan tampaknya masih akan absen di sini bersama Sebastien Haller masih berada di AFCON. Kabar baiknya, Gregor Kobel, Marco Reus dan Julian Brandt bisa comeback di sini.
Merlin Röhl diskors selama dua pertandingan Freiburg, sementara Kenneth Schmidt dan Philipp Lienhart absen karena cedera. Christian Günter, Kenneth Schmidt, Daniel-Kofi Kyereh, dan Max Rosenfelder juga mungkin masih absen.
Borussia Dortmund punya rekor bagus dalam sejarah pertemuan kedua tim baru-baru ini setelah memenangkan 12 dari 13 pertandingan kandang terakhir mereka melawan Freiburg di semua kompetisi.
Freiburg telah kalah beruntun di tiga pertandingan tandang terbaru mereka di semua kompetisi. Dortmund menang 4-2 di pertemuan sebelumnya dan kami mengharapkan mereka menang lagi di sini. Skor : Borussia Dortmund 3-1 Freiburg.
Yuk join Channel Whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan informasi bola terkini! Klik di sini untuk bergabung!