Harry Maguire Kepedean, Siap Membela Manchester United Lagi Setelah Varane Cedera

Gilabola.comHarry Maguire siap kembali membela Manchester United pekan ini setelah Raphael Varane cedera. Hal ini sekaligus membuka kembali peluang baginya untuk membela Timnas Inggris di Piala Dunia Qatar.

Kapten Manchester United itu sudah menepi selama satu bulan sejak ia alami cedera hamstring di laga Inggris melawan Jerman di Uefa Nations League yang berakhir imbang 3-3.

Namun, Harry Maguire akan kembali berlatih secara penuh pekan ini, setelah absen di tujuh pertandingan terakhir.

Pemulihannya terjadi di waktu yang tepat di saat Erik ten Hag tengah kehilangan Raphael Varane yang alami kerusakan hamstring di laga melawan Chelsea pada akhir pekan lalu. Demikian diungkapkan SunSport.

Pelatih Timnas Inggris, Gareth Southgate, tentunya akan sangat senang melihat Harry Maguire, 29 tahun, kembali bermain dan bisa dipanggil untuk ikuti seleksi jelang Piala Dunia Qatar.

Sayangnya, Manchester United harus kehilangan Varane yang tampak menangis saat tinggalkan laga di Old Trafford pada menit ke-60, dan berpeluang besar absen di Piala Dunia yang akan berlangsung bulan depan tersebut.

“Sejarah tidak berpihak pada Raphael, dan kami semua kehilangan dia. Sejak saya di sini, saya melihat dia selalu tunjukkan permainan luar biasa. Sekarang kami harus menunggu untuk mengetahui apa yang terjadi dengan cederanya dan berapa lama dia harus absen, sebagai sebuah tim, kami semua mendukungnya,” tandas sesama pemain Manchester United, Christian Eriksen.

Absennya Varane tentunya bisa menjadi kesempatan bagi Harry Maguire, yang sudah tersisihkan setelah ia tampil di dua laga perdana Manchester United di musim ini dan hanya satu kali bermain sebagai starter di Liga Europa.

Sekarang Maguire sangat berharap dia akan dimainkan di sisa pertandingan Liga Premier bulan ini, sebelum bergabung dengan Timnas Inggris.

Diberitakan awal bulan lalu, Gareth Southgate telah janjikan tempat di Timnas Inggris kepada Maguire, walau pemain ini tampak tak lagi diminati di Manchester United.

Kapten United itu tak lagi dimainkan pelatih baru, Erik ten Hag, setelah Setan Merah alami kekalahan memalukan 4-0 di tangan Brentford.

Sampai saat ini, Maguire memang tetap kapten diĀ Old Trafford, tapi ia harus berjuang ekstra keras untuk bisa kembali merumput bersama tim setelah Ten Hag lebih memilih untuk kerahkan Raphael Varane dan pemain baru, Lisandro Martinez, di jantung pertahanan MU.

advertisement

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!