Dicuekin Ancelotti, Mariano Diaz Bertekad Tinggalkan Real Madrid

Gila BolaReal Madrid berpeluang melepas Mariano Diaz di bursa transfer musim panas ini – yang tengah menunggu tawaran yang pantas untuk segera tinggalkan Bernabeu setelah tak juga dilirik Carlo Ancelotti.

Diberitakan Defensa Central, Mariano Diaz berharap tinggalkan Madrid di bursa transfer yang tengah berjalan saat ini, meskipun berbagai spekulasi tunjukkan hal sebaliknya.

Pemain berusia 29 tahun itu sekarang telah memasuki musim keduanya di Real Madrid, setelah kembali ke klub itu pada tahun 2018 usai lakoni karir gemilang selama satu musim bersama Lyon. Namun, sejak kembali ke Bernabeu, Mariano hanya mainkan peran cadangan karena berada di belakang Karim Bezema dan Luka Jovic di urutan permainan klub tersebut.

Sejak kembali ke Real Madrid empat tahun lalu, Mariano baru bermain dalam 43 pertandingan La Liga, dan hanya 11 di antaranya ia tampil sebagai starter. Striker asal Dominika berusia 29 tahun itu bahkan hanya bermain 11 kali di semua kompetisi pada musim lalu. Hal itu seakan menjadi isyarat di mana ia berada dalam rencana pelatih Carlo Ancelotti.

Meskipun Borja Mayoral dan Luka Jovic sudah hengkang – masing-masing ke Getafe serta Fiorentina, Madrid tetap ingin mengeluarkan Mariano Diaz karena Ancelotti tak ingin melihatnya terlibat dalam rencananya di skuad El Real.

Laporan yang beredar di Spanyol mengklaim, Mariano telah persulit Madrid untuk menyingkirkannya, karena dia tak ingin tinggalkan klub Spanyol tersebut dan ingin bertahan untuk rampungkan kontraknya. Namun, menurut berita Defensa Central, hal itu tidak benar, karena Mariano justru sangat terbuka untuk tinggalkan klub ibu kota Spanyol itu.

Namun, diberitakan The Hard Tackle, diklaim pula bahwa Mariano belum menerima tawaran yang pantas dari pelamar untuknya pergi. Spekulasi yang berkembang saat ini menyebutkan, Celta Vigo sudah ajukan proposal untuk Mariano, tapi agennya dengan cepat menepis klaim tersebut, dan menyatakan tak ada kontak dari klub La Liga tersebut.

Gaji Mariano tampaknya sudah menjadi masalah dalam proses transfer ini, hingga menunda kepindahannya. Namun, Madrid terbuka untuk menemukan jalan keluar terkait hal ini. Sementara Mariano tampaknya tak peduli dengan masalah gaji, dan lebih mencari klub yang akan memberinya kesempatan bermain secara reguler. Saat ini, ia masih memiliki sisa kontrak satu tahun lagi di Bernabeu, dan harus dicermati lagi bagaimana masa depan Mariano di Madrid.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!