Hansi Flick di laga pembuka timnas Jerman kontra Jepang tidak bisa memainkan Leroy Sane. Pasalnya sang penyerang mengalami cedera.
Gila Bola – Timnas Jerman mendapatkan berita buruk. Menjelang hadapi timnas Jepang di laga pembuka Grup E, pihak federasi telah mengonfirmasi Die Mannschaft tidak akan diperkuat Leroy Sane.
Penyerang sayap kiri Bayern Munchen diboyong tak lepas performanya yang cukup oke bersama Die Roten di musim 2022/23 di mana mengemas 10 gol dan 6 assist di semua kompetisi sejuah ini. Hansi Flick yang sudah mengenalnya tanpa ragu membawanya ke Piala Dunia 2022.
Tanda-tanda Leroy Sane bakal jadi starter di Piala Dunia 2022 untuk timnas Jerman usai di laga pemanasan bermain 90 menit dalam kemenangan 1-0 kontra Oman. Artinya, pesepak bola berusia 26 tahun bakal jadi andalan di Qatar.
Namun Sane justru tak ikuti sesi latihan terakhir timnas Jerman menjelang hadapi Jepang di Khalifa International Stadium, Rabu (23/11) malam WIB. Federasi sepak bola Jerman memberikan berita buruk soal sang pemain.
Penyebab Leroy Sane Absen
Pernyataan DFB dikutip dari Sportsmax, bahwa timnas Jerman tidak akan diperkuat Leroy Sane di laga pembuka Grup E Piala Dunia 2022 melawan timnas Jepang. Mereka kemudian menjelaskan mengapa tak bisa main dan harus absen karena cedera lutut.
Pihak feredasi juga menyatakan sejauh ini cuma Leroy Sane yang absen. Sedangkan 25 pemain timnas sepak bola Jerman lainnya tetap ikuti sesi latihan terakhir di bawah komando Hansi Flick di Al-Shamal.
Meski telah mengonfirmasi sang penyerang absen karena cedera lutut. Tapi federasi sepak bola Jerman tidak memberitahu apakah cederanya serius atau tidak. Kemudian belum diketahui apakah cuma absen kontra Jepang atau di laga berikutnya juga menepi.
Timnas Jerman Masih Ada Pilihan
Dengan absennya Leroy Sane sangat jelas menjadi pukulan telak untuk timnas Jerman dan Hansi Flick. Sebab, sang pelatih sebetulnya sudah mempersiapkannya sejak pertandingan pemanasan lawan Oman.
Tapi kabar baiknya fans Jerman tak perlu khawatir. Pasalnya, Flick juga jeli dalam membawa pemain ke Piala Dunia 2022 Qatar. Untuk lini depan, mereka masih punya Serge Gnabry, Julian Brandt, Mario Gotze, Kai Havertz dan Jamal Musiala yang tersedia.
Namun, kemungkinan besar nama terakhir bisa saja dimainkan oleh Hansi Flick untuk menggantikan Leroy Sane lawan Jepang dan sekaligus memberikan debut di Piala Dunia untuk pemain berusia 19 tahun.
Bisa Gagalkan Rencana di Piala Dunia 2022
Mungkin masih terlalu dini untuk bilang timnas Jerman bakal gagal di Piala Dunia 2022. Tapi dengan mulai pemain kunci Hansi Flick mengalami cedera bisa menganggu mereka untuk jadi juara di Qatar. Apalagi mereka salah satu tim yang juga diunggulkan.
Piala Dunia ini juga merupakan yang pertama untuk Leroy Sane dalam karier sepak bolanya. Jadi absen di pertandingan pembuka akan mengecewakan untuk mantan pemain Manchester City.
Sementara sang penyerang sudah mencatatkan 48 caps dan mengemas 11 gol untuk Jerman. Akankah Sane bisa bermain di pertandingan kedua dan ketiga fase grup E Piala Dunia 2022? Menarik kita tunggu.
Yuk join Channel Whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan informasi bola terkini! Klik di sini untuk bergabung!