Hasil Perancis vs Australia di Piala Dunia 2022, Skor 4-1 Olivier Giroud Pesta Gol

Hasil pertandingan antara Perancis vs Australia di laga Grup D Piala Dunia 2022 berakhir dengan skor 4-1. Olivier Giroud cetak dua gol.

Gila Bola – Timnas Perancis seolah olah hanya bermain-main saat melawan Australia saat keduanya bertanding di Al Janoub Stadium pada hari Rabu (23/11) dinihari tadi.

Sempat tertinggal oleh gol cepat Goodwin di menit sembilan, lalu Perancis tancap gas dan mencetak total empat gol sepanjang pertandingan yang dilesakkan oleh Adrien Rabiot, Olivier Giroud dua gol dan Kylian Mbappe.

Ini adalah kemenangan pertama Perancis dan menempatkan mereka langsung ke puncak klasemen Grup D dengan tiga poin penuh memimpin atas Tunisia, Denmark dan Australia.

Proses Terjadinya Pesta Gol Perancis

Australia hanya butuh waktu 9 menit saja untuk dapat mencetak gol pertama mereka ke gawang Perancis, tampaknya menjanjikan yah! Dan gol tersebut dicetak oleh Goodwin dan semua pemain dan pendukung skuad Kangguru itu pun tampak optimis usai unggul 0-1!

Gol Goodwin menjadi gol tercepat di ajang Piala Dunia 2022, waktu tepatnya adalah 8 menit dan 22 detik. Sementara itu, pemain Perancis tetap tenang dan mulai membongkar pertahanan Australia yang bermain dengan formasi 4-1-4-1.

Dan benar saja, di menit 27 gawang Australia akhirnya kebobolan juga oleh gol dari Adrien Rabiot! Theo Hernandez mengirimkan bola ke dalam kotak dan Rabiot menyambutnya dengan tandukan keras melewati kiper Ryan!

Hanya selam lima menit kemudian gawang Mathew Ryan kembali kebobolan! Gol indah dari Olivier Giroud melalui kerjasama dengan Rabiot, dua gol dalam lima menit untuk Le Bleus!

Tepat sebelum jeda turun minum, gawang Asutralia kembali nyaris kebobolan, tembakan Kylian Mbappe melesat tipis di atas mistar gawang!

Babak Kedua Perancis Tak Terbendung

Di babak kedua, Theo Hernandez membuat pertahanan Australia kewalahan dan terus mengirimkan umpan-umpan berbahaya ke depan gawang Mathew Ryan!

Pesta gol timnas Perancis berlanjut di menit 68 usai Kylian Mbappe menyambar umpan silang Dembele dan merubah kedudukan menjadi 3-1!

Dan tak lama setelah itu tepatnya di menit 71, Olivier Giroud mencetak gol keduanya saat ia menyundul umpan silang sayap kiriman Kylian Mbappe. Kini Giroud menyamai rekor Thierry Henry untuk rekor sebagai pencetak gol terbanyak Timnas Prancis!

Susunan Pemain Perancis vs Australia

  • PERANCIS (4-2-3-1): Hugo Lloris; Benjamin Pavard, Dayot Upamecano, Ibrahima Konate, Lucas Hernandez; Adrien Rabiot, Aurelien Tchouameni; Ousmane Dembele, Antoine Griezmann, Kylian Mbappe; Olivier Giroud. Cadangan: Steve Mandanda, Alphonse Areola, Axel Disasi, Raphael Varane, Jules Kounde, Matteo Guendouzi, Randal Kolo Muani, Youssouf Fofana, Jordan Veretout, William Saliba, Kingsley Coman, Theo Hernandez, Eduardo Camavinga, Marcus Thuram.
  • AUSTRALIA (4-1-4-1): Mathew Ryan; Nathaniel Atkinson, Harry Souttar, Kye Rowles, Aziz Behich; Aaron Mooy; Craig Goodwin, Riley McGree, Jackson Irvine, Matthew Leckie; Mitchell Duke. Cadangan: Andrew Redmayne, Daniel Vukovic, Milos Degenek, Fran Karacic, Marco Tilio, Bailey Wright, Jamie Maclaren, Ajdin Hrustic, Awer Mabil, Cameron Devlin, Thomas Deng, Garang Kuol, Joel King, Jason Cummings, Keanu Baccus.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!