Kans Bermain Lionel Messi di Piala Dunia Terakhirnya Usai Dikabarkan Cedera

Gilabola.com – Lionel Messi dikabarkan cedera Achilles hanya beberapa pekan sebelum ia lakoni Piala Dunia terakhir dalam karir sepak bolanya. Lalu, bagaimana sebenarnya kans bermain bintang Argentina tersebut?

Cedera yang dialami bintang PSG di waktu yang sangat tidak tepat ini, pastinya membuat Timnas Argentina sangat khawatir. Apalagi kickoff perhelatan di Qatar itu tinggal dua pekan lagi.

Lalu, apakah masih ada kans bagi Messi untuk tampil di Piala Dunia 2022?

Lionel Messi pun absen saat PSG tandang ke markas Lorient dan menang 2-1 pada hari Minggu (6/11). Les Parisiens pun mengonfirmasikan, tendon Achilles Lionel Messi tengah meradang. Namun, masih menurut pihak klub, cedera itu hanya cedera ringan dan La Pulga bisa kembali berlatih penuh pada pekan depan.

PSG sendiri akan menjamu Auxerre pada akhir pekan depan – pertandingan terakhir mereka sebelum jeda Piala Dunia 2022.

Lionel Messi yang juga kapten Timnas Argentina itu sangat berharap bisa memimpin negaranya meraih kemenangan di Piala Dunia 2022. Mantan bintang Barcelona itupun berharap, dia bisa mengatasi masalah kebugarannya saat ini dengan tepat waktu, hingga bisa bermain di laga pembuka antara Argentina melawan Arab Saudi pada 22 November.

Di Piala Dunia terakhirnya ini, Messi tentunya tak ingin negaranya kalah seperti halnya di final Piala Dunia 2014 melawan Jerman. Saat itu, Argentina sudah sangat dekat untuk mengangkat trofi Piala Dunia – satu-satunya trofi utama yang belum pernah diraih Messi sebagai seorang pemain megabintang.

Namun, diungkapkan SunSport, masalah kebugaran akibat cedera terakhir yang dialaminya telah membuat ia khawatir tak bisa bermain di Qatar.

Beberapa pekan lalu, Lionel Messi juga absen dalam dua pertandingan akibat cedera betis, dan tampak berjalan tertatih-tatih di pertandingan Liga Champions melawan Maccabi Haifa, hingga membuat banyak suporternya yang sangat khawatir.

Penyerang 35 tahun yang sudah mencetak 12 gol dan 14 assist untuk PSG di semua kompetisi musim ini, bermain penuh selama 90 menit di pertandingan terakhir fase grup Liga Champions di kandang Juventus tengah pekan lalu.

Padahal setelah menyaksikan dua rekannya di Timnas Argentina, Paulo Dybala dan Angel Di Maria, mengalami cedera hanya beberapa pekan sebelum Piala Dunia digelar, peraih tujuh Ballon d’or itu mengaku mengerti betul bahwa ia harus berhati-hati.

“Cedera itu sebuah kekhawatiran. Ini Piala Dunia yang berbeda karena akan dimainkan di waktu yang tidak sama dari tahun-tahun sebelumnya, dan sekecil apapun masalah yang terjadi bisa memaksa anda untuk tidak bisa ikut-serta,” ujar Lionel Messi ketika itu.

“Dengan apa yang dialami Dybala dan Di Maria, kenyataan ini membuat anda secara pribadi khawatir dan anda lebih takut saat anda melihat hal-hal seperti ini terjadi. Ini sesuatu yang anda pikirkan, tapi bermain-main dengan pemikiran itu pun bisa kontradiktif,” tambahnya.

“Hal terbaik yang bisa anda lakukan adalah, tampillah dengan normal dan mainkan pertandingan seperti yang selalu anda mainkan. Saya berharap Di Maria dan Dybala pulih tepat waktu, mereka punya cukup waktu untuk itu, dan bermain di turnamen ini dengan penampilan yang bagus,” ujar Messi.

advertisement

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!