Misi Kiper Timnas Polandia untuk Robert Lewandowski di Piala Dunia 2022

Robert Lewandowski hadapi Piala Dunia 2022 sedang dibuat ketar-ketir. Tapi Wojciech Szczesny tegaskan bersama rekannya siap bantu wujudkan impian sang striker.

Gila Bola – Kiper Timnas Polandia, Wojciech Szczesny menyatakan dia bersama rekannya yang lain punya misi khusus di Piala Dunia 2022 untuk Robert Lewandowski.

Robert Lewandowski salah satu penyerang top dari Eropa selain Cristoano Ronaldo, Karim Benzema dan Harry Kane. Kualitasnya di lini depan dalam urusan mencetak gol tak perlu diragukan lagi. Bersama Bayern Munchen, dia acap kali jadi top skor.

Mendekati akhir karier sepak bolannya, Lewandowski memilih bermain untuk Barcelona. Di Liga Spanyol, dia mampu beradaptasi cepat. Ada 18 gol yang dia ciptakan di semua kompetisi sejak gabung pada musim panas 2022 dari 19 pertandingan.

Sayangnya, keran golnya di timnas Polandia sedikit bermasalah. Pesepak bola berusia 34 tahun belum cetak gol di Piala Dunia. Padahal, sejauh ini sudah mengemas 76 gol sejak debut pada 2008. Menjelang lawan timnas Meksiko, Wojciech Szczesny siap bantu melengkapi catatan gol rekannya bersama tim berjuluk Bialo-czerwoni di Qatar.

Siap Bikin Robert Lewandowski Semringah 

Robert Lewandowski salah satu striker tajam yang dimiliki oleh timnas Polandia. Dia sudah menghasilkan 30 gol di kualifikasi Piala Dunia sejak 2008. Gol pertamanya dalam kemenangan 2-0 lawan San Marino.

Namun, ketika bermain di turnamen resmi tak satu pun dia hasilkan gol ke gawang Kolombia, Jepang atau timnas sepak bola Senegal saat itu. Padahal, pada edisi 2018 lalu dalam tiga pertandingan bermain 90 menit.

Menjelang pertandingan kontra Meksiko di laga pembuka Grup C Piala Dunia 2022, Wojciech Szczesny tegaskan siap bantu wujudkan impian Lewadowski. Dikutip dari Sportsmax, kiper Juventus mengatakan kualitasnya tak perlu diragukan lagi dan rekannya pasti akan senang jika bisa cetak gol di Qatar. Oleh sebab itu, dia bersama rekannya siap membantu sang striker.

Piala Dunia 2022 Jadi yang Terakhir

Semuanya kontestan Piala Dunia 2022 masih mengandalkan pemain seniornya untuk berlaga di Qatar. Nama seperti Lionel Messi hingga Cristiano Ronaldo bisa jadi yang terakhir bermain di turnamen akbar sepak bola.

Timnas Polandia pun juga ada pemain yang usianya tak muda lagi. Wojciech Szczesny kini berusia 32 tahun dan Robert Lewandowski 34. Dan mantan kiper Arsenal memberikan isyarat jika edisi ke-22 terakhir untuknya bersama Bialo-czerwoni.

Sehingga Wojciech Szczesny ingin membuat kesan yang bagus dan tak bisa dilupakan bersama timnas Polandiadi Piala Dunia Qatar. Dia sendiri tercatat sudah membukukan 66 caps sejak debut pada 2009.

Komentari Lawan Timnas Polandia

Timnas Polandia bisa dibilang berada di grup yang rumit. Pasalnya, mereka segrup dengan Argentina, Arab Saudi dan Meksiko. Artinya, mereka harus bisa memulai menangkan laga pertama jika mau lolos ke babak selanjutnya.

Wojciech Szczesny dan kolega di laga pembuka Grup C Piala Dunia 2022 akan hadapi timnas Meksiko, Selasa (22/11) malam WIB. Laga ini akan berlangsung di 974 Stadium.

Menjelan pertandingan, Wojciech Szczesny menilai El Tri sebenarnya punya level yang dengan timnas Polandia di mana punya pemain top seperti Hirving Lazano. Menurutnya, laga ini akan menarik karena bisa menang dan juga kalah. Tapi dia tegaskan mereka sudah siap hadapi wakil Concaaf tersebut

advertisement

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!