Gilabola.com – Direktur AS Roma, Tiago Pinto sangat geram dengan keputusan Gareth Southgate di mana dua pemain Giallorossi tak di bawa ke Piala Dunia.
Gareth Southgate sudah mengumumkan daftar skuad timnas Inggris untuk Piala Dunia 2022. Tapi AS Roma sangat tidak terima dengan keputusan sang pelatih.
Seperti diketahui, ada beberapa pesepak bola asal Inggris berkarier di Liga Italia. Di mana dua di antaranya bermain untuk Giallorossi. Pemain tersebut adalah Tammy Abraham dan Chris Smalling.
Tammy Abraham di tahun pertama membela AS Roma tampil luar biasa. Bagaimana tidak, dalam 53 penampilan di semua kompetisi mampu mengemas 27 gol di mana 17 di antaranya di Liga Italia. Musim lalu, dia juga berhasil memberikan trofi Liga Konferensi Eropa.
Chris Smalling memang sudah berusia 32 tahun, tetapi penampilannya di lini pertahanan sebagai bek tengah masih konsisten. Dia membuktikannya musim lalu bersama Tammy Abraham memberikan trofi Eropa untuk AS Roma.
Menjelang Piala Dunia, dua pemain tersebut digadang-gadang akan masuk skuad final timnas Inggris yang akan berlaga di Qatar. Tapi Gareth Southgate membuat pengumuman yang mengejutkan usai Tammy Abraham seret gol di musim keduanya bersama AS Roma.
Southgate lebih memilih memanggil striker Newcastle United, Callum Wilson yang cuma miliki perbedaan dua gol dengan Tammy Abraham di klub pada musim 2022/23. Perlu diketahui, dia cetak 4 gol dan penyerang The Magpies mengoleksi 6.
Di sektor bek tengah lebih mengejutkan. Pelatih timnas Inggris untuk Piala Dunia 2022 malah memboyong Harry Maguire, yang mana jelas-jelas minim main di bawah asuhan Erik ten Hag di Manchester United.
Keputusan Southgate langsung mendapatkan tanggapan dari Direktur AS Roma, Tiago Pinto dan telah membuatnya sangat marah.
Bicara kepada DAZN, Tiago Pinto mengatakan jika dirinya tak terima dengan pemilihan pemain timnas Inggris oleh Southgate untuk Piala Dunia 2022.
Tiago Pinto semakin heran karena Tammy Abraham cuma sebulan tak cetak gol tak dipanggil. Tapi dia lebih kesal karena pelatih timnas Inggris malah panggil pemain cadangan di klub. Menurutnya, Chris Smalling pantas bermain di Qatar sebagai starter.
Tammy Abraham terakhirr membela timnas sepak bola Inggris di UEFA Nationsl League saat bermain imbang 0-0 kontra Italia. Padahal, jika bermain di Piala Dunia 2022 akan jadi turnamen pertamanya.
Chris Smalling terakhir bermain untuk tiga singa pada 2017. Pada saat itu, dia bermain imbang 2-2 kontra Skotlandia di babak kualifikasi Piala Dunia.