Duh! Barcelona Masih Tanpa Jules Kounde Tandang ke Osasuna

Gilabola.com – Tidak mau ambil resiko, Jules Kounde belum bisa dimainkan Barcelona saat menghadapi Osasuna.

Keinginan Xavi Hernandez memakai servis Jules Kounde gagal. Sang bek belum bisa bermain untuk Barcelona dan bakal absen lawan Osasuna, Rabu (9/11) dini hari WIB.

Kounde merupakan bek tengah yang diboyong dari Sevilla pada bursa transfer musim panas 2022. Kehadirannya digadang-gadang bisa memberikan rasa aman untuk lini belakang raksasa Liga Spanyol.

Sayangnya, Jules Kounde sejauh ini di musim 2022/23 belum bisa tampil maksimal untuk Barcelona. Dia sempat mengalami cedera dan harus melewatkan beberapa pertandingan raksasa Liga Spanyol.

Tapi melawan Valencia, sang bek harus diganti di tengah pertandingan pada menit ke-74. Kounde terlihat mengalami kesakitan di paha kirinya saat itu. Usia pemeriksaan medis, dia ternyata mengalami masalah di bagian otot.

Akibatnya, Jules Kounde sudah melewatkan dua pertandingan Barcelona. Diberitakan oleh Diario AS via Football Espana, sang bek akan menjalani tes kebugaran terakhir besok. Artinya, kemungkinan untuk main melawan Osasuna sebenarnya tetap ada.

Namun, agar menghindarkan sang pemain cedera lebih parah, pesepak bola berusia 23 tahun tidak akan bermain di laga tengah pekan Liga Spanyol. Hal ini dikarenakan Kounde juga akan menjadi andalan untuk timnas Parancis di Piala Dunia 2022.

Dalam berita itu disebutkan dengan belum bisa dimainkannya Jules Kounde, Barca akan memainkan Andreas Christensen sebagai starter usai sebelumnya dia main dari bangku cadangan kontra Almeria. Tapi untuk duetnya di bek tengah lawan Osasuna Xavi Hernandez belum bisa menentukan.

Sejauh musim 2022/23, Kounde baru bermain dalam 10 pertandingan di semua kompetisi untuk raksasa Liga Spanyol plus mencatatkan 3 assist.

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!