Karim Benzema Rentan Cedera, Real Madrid Kejar Striker RB Leipzig Januari 2023

Real Madrid mulai menyadari bahwa mereka tidak mungkin terus mengandalkan Karim Benzema yang menua dan sekarang siap mempercepat transfer Christopher Nkunku.

Real Madrid dikabarkan akan mengincar kesepakatan transfer untuk penyerang RB Leipzig Christopher Nkunku pada jendela transfer Januari 2023 mendatang saat mereka ingin memiliki back up bagi Karim Benzema, menurut berita yang dilansir via Defensa Central.

Sebenarnya laporan sebelumnya menyebutkan bahwa Los Blancos berniat untuk mengontrak pemain berusia 24 tahun itu pada jendela transfer musim panas 2023 mendatang, waktu yang tepat karena Die Bullen baru berniat menjual penyerang mereka tahun depan setelah Benjamin Sesko bergabung dengan mereka dari RB Salzburg.

Hanya saja Real Madrid tampaknya menyadari bahwa mereka membutuhkan Christopher Nkunku lebih cepat usai melihat Karim Benzema mengalami cedera selama pertandingan pertengahan pekan di Liga Champions melawan Celtic, yang mereka menangi dengan skor 0-3 di Glasgow,

Dengan Luka Jovic dan Borja Mayoral sudah dilepas dan Kylian Mbappe gagal dikontrak, praktis Los Blancos saat ini hanya memiliki Mariano Diaz yang juga kurang dipercaya, membuat Carlo Ancelotti sudah berencana memainkan Eden Hazard sebagai false nine.

Tapi untuk bersaing di papan atas secara konsisten, Real Madrid tahu bahwa mereka membutuhkan opsi yang lebih baik di lini depan terutama jika Karim Benzema tidak bisa dimainkan dan sekarang mereka siap mempercepat usaha transfer untuk Christopher Nkunku.

Masalahnya hanya bahwa pemain Prancis berusia 24 tahun itu baru memperpanjang kontraknya pada 23 Juni 2022 lalu dan harganya bisa sangat mahal, sementara dia sudah mencetak enam gol dan satu assist dalam sembilan penampilan di semua kompetisi bagi RB Leipzig.

Kategori: Liga Spanyol
Topik: Bursa Transfer, Real Madrid
SelanjutnyaCarlos Queiroz Pede Iran Bisa Sikat Timnas Inggris!
Hadi Bashori adalah seorang jurnalis olahraga yang sudah berpengalaman lebih dari 10 tahun, berpengalaman menulis di berbagai media cetak nasional dan regional, selain menjadi jurnalis tetap di Gilabola. Memiliki minat yang besar dalam dunia sepak bola, dan selalu bersemangat dalam menulis berita-berita olahraga yang aktual dan menarik. Karyanya selalu ditunggu oleh para penggemar olahraga di Indonesia. Dengan pengalaman dan keahliannya dalam mengajar dan menulis sebagai dosen dan jurnalis, Hadi Bashori merupakan sosok yang inspiratif dan berpengaruh bagi banyak orang. Kecintaannya pada sepak bola juga memperkaya perspektifnya dalam melihat dan menulis tentang dunia olahraga.