Kontrak Baru Luka Modric di Real Madrid Tergantung Pada Jude Bellingham dan Toni Kroos

Gila Bola – Sempat dijuluki sebagai rekrutan terburuk La Liga di musim pertamanya di Real Madrid, Luka Modric sekarang telah menjelma sebagai salah satu gelandang terbesar di eranya, atau dalam satu dekade terakhir.

Dia telah menjadi bagian integral dari kesuksesan luar biasa Los Blancos dalam 10-11 tahun terakhir, memainkan peran tak tergantikan di lini tengah dan membantu klub memenangkan lima Liga Champions, empat Piala Super Eropa, lima Piala Dunia Antarklub, tiga La Liga, satu Copa del Rey, dan empat Piala Super Spanyol.

Namun sekarang dia sudah mencapai usia 37 tahun, akan 38 tahun pada September mendatang, cukup uzur bagi seorang pemain sepak bola sementara kontraknya di Santiago Bernabeu akan berakhir di akhir musim ini.

Menunggu Tawaran

Sebenarnya tidak hanya Luka Modric, pemain senior lain seperti Karim Benzema juga kontraknya akan berakhir di akhir musim ini dan klub masih belum menyegel kontrak baru bagi mereka, setidaknya berdasarkan rilis resmi.

Gelandang internasional Kroasia sejauh ini telah memainkan 29 pertandingan di semua kompetisi untuk Real Madrid, 21 di antaranya sebagai starter, menyumbang lima gol dan mengemas tiga assist.

Luka Modric ingin melanjutkan satu tahun lagi di Santiago Bernabeu dan sedang menunggu panggilan dari Real Madrid untuk menawarinya kontrak baru saat dia pernah mengungkapkan ingin mengakhiri karirnya di klub.

Tergantung Jude Bellingham

Carlo Ancelotti jelas bahwa untuk pertandingan-pertandingan penting, seperti final Piala Dunia Antarklub, dia selalu mengandalkan Luka Modric dan Toni Kroos di lini tengah karena kualitas dan pengalaman mereka.

Menurut berita yang diungkap oleh Marca, itulah mengapa pihak Real Madrid saat ini belum membuat keputusan untuk kontrak baru keduanya, di saat klub sedang mempertimbangkan transfer Jude Bellingham musim panas mendatang.

Pihak raksasa ibukota Spanyol menilai bahwa gelandang Dortmund itu tidak bisa bermain bersamaan dengan Luka Modric dan Toni Kroos di trio lini tengah, jadi salah satu dari duo gelandang veteran itu harus tersingkir jika klub ingin mengontrak bintang muda timnas Inggris.

Solusi

Sebenarnya bukan berarti bahwa Real Madrid harus menyingkirkan sama sekali salah satu dari Luka Modric dan Toni Kroos untuk mengontrak Jude Bellingham, yang dianggap punya karakteristik lebih mirip dengan gelandang Kroasia ketimbang gelandang Jerman.

Pemain veteran berusia 37 tahun sudah mengungkapkan harapannya untuk bertahan dan pensiun di Bernabeu, jadi mungkin dia bisa menerima kontrak baru dengan mengetahui risiko untuk lebih banyak menghabiskan waktunya di bench musim depan.

Real Madrid perlu mendatangkan Jude Bellingham untuk meremajakan lini tengah mereka, tapi mereka juga masih membutuhkan karakter, pengalaman, dan keteladanan Toni Kroos dan Luka Modric, jadi keduanya harus tetap dipertahankan dengan kontrak baru, meski mungkin waktu bermain reguler mereka akan semakin dikurangi karena faktor usia mereka.

advertisement

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!