Real Madrid Kartu Merah, Tapi Berhasil Salip Girona

Gila Bola – Hasil imbang Girona di Beticos beberapa jam lalu memberi Real Madrid peluang jelas untuk menguasai klasemen Liga Spanyol. Situasi sempat meragukan gara-gara satu kartu merah, sebelum satu gol telat memastikan kemenangan.

Girona dalam jarak tembak Los Blancos usai hanya mendapatkan nilai satu di Real Betis pada Jumat dinihari (22/12). Namun harapan untuk mengambil alih puncak klasemen sempat pupus gara-gara Nacho Fernandez terkena kartu merah.

Pemain Spanyol itu tertangkap kamera menginjak tumit dari pemain depan Alaves, Samuel Omorodion, yang menyebabkan pemain dengan jersey No 6 itu diusir wasit beberapa menit setelah babak kedua dimulai.

Carlo Ancelotti berpikir cepat dan menarik keluar gelandang serang Luka Modric, menggantikannya dengan pemain yang lebih berpikir bertahan Aurelien Tchouameni.

Lucas Vazquez mencetak gol pada menit kedua injury time yang memastikan tim ibukota pulang dengan tiga poin dan memberi mereka posisi puncak klasemen Liga Spanyol.

Alaves Kalah Segala-galanya Dibandingkan Real Madrid

Tuan rumah malah mengurung diri, main introvert saja, usai Los Merengues kehilangan Nacho. Alaves sama sekali tidak berniat mencari kemenangan. Hasil imbang akan terasa seperti tiga poin bagi tuan rumah.

Usai pergantian Modric dengan Tchouameni, tuan rumah di Estadio Mendizorrotza tersebut sama sekali tidak berniat melakukan serangan. Nihil upaya gol, nihil tembakan ke gawang Kepa Arrizabalaga, meskipun memiliki 45 persen penguasaan bola selama paruh kedua permainan.

Hal ini terasa sangat kontras dengan apa yang mereka lakukan selama 45 menit pertama, masih bisa melepaskan enam percobaan gol dan dua serangan tepat sasaran yang membuat keringat dingin Arrizabalaga, meskipun dominasi bola jauh lebih sedikit, hanya 36 persen saja.

Puncak Klasemen Diambil Alih Lagi oleh Real Madrid

Dengan Barcelona tengah memiliki masalah mereka sendiri, membuang-buang peluang dan menderita gol kebobolan yang tidak perlu, maka Real Madrid lah satu-satunya pesaing jelas untuk posisi puncak klasemen.

Girona saat ini memiliki 45 poin, sama banyaknya dengan tim ibukota itu, yang memiliki keunggulan head-to-head. Sedangkan Blaugrana agak jauh dengan 38 poin saja, lebih dekat ke tim urutan empat Atletico 35 poin dan Athletic Bilbao 35.

Lucas Vazquez yang menjadi pahlawan tim putih malam ini, belum pernah menyumbangkan gol sebelum laga kontra Alaves.

Ia mencatatkan empat gol dan satu assist musim 2022/23 kemarin, dan hanya dua kali assist sejauh musim ini.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!