Satu Klub La Liga Ingin Pinjam Penyerang Muda Tanpa Gol Manchester United

Gila BolaVillarreal mempersiapkan transfer pinjaman untuk penyerang Manchester United yang banyak tidak dimanfaatkan oleh manajer Erik ten Hag di Old Trafford, Facundo Pellistri.

Villarreal merencanakan bisnis transfer yang sibuk di jendela transfer Januari karena manajer Marcelino menuntut perubahan pada skuadnya untuk menyambut paruh kedua musim, dengan Facundo Pellistri menjadi salah satu target.

Klub berjuluk Kapal Selam Kuning itu belum memiliki musim yang mengesankan di musim ini di mana mereka hanya berada di peringkat ke-13 klasemen sementara La Liga setelah satu putaran musim.

Mereka hanya unggul empat poin saja dari zona degradasi, jauh lebih dekat daripada jarak mereka dengan tim 10 besar klasemen dengan enam poin jauhnya, jadi manajer Marcelino sangat mengharapkan perubahan pada timnya.

Villarreal sebelumnya telah menyetujui kesepakatan dengan Eric Bailly untuk membawa mantan bek tengah mereka itu ke Castellon, dengan perubahan diharapkan tidak hanya terjadi di lini belakang.

Di sektor serangan, mereka telah melepas striker Ben Brereton Diaz, yang mencetak satu pun gol untuk mereka, untuk bergabung dengan klub Premier League Sheffield United dengan status pinjaman hingga akhir musim.

Sebagai gantinya, Marcelino sekarang mengharapkan kedatangan penyerang baru untuk skuad asuhannya musim ini dan Mundo Deportivo memberitakan bahwa mereka mencoba kesepakatan pinjaman untuk Facundo Pellistri dari Manchester United.

Penyerang internasional Uruguay itu tidak banyak dimainkan manajer Erik ten Hag di musim ini, hanya tampil sekali saja sebagai starter di Premier League di musim ini, sisanya hanya jadi pemain pengganti saat laga mendekati akhir.

Villarreal dikabarkan akan mengajukan penawaran resmi untuk peminjaman Facundo Pellistri dalam beberapa hari mendatang dengan kemungkinan kesepakatan termasuk opsi pembelian.

Pengalaman pemain berusia 22 tahun itu di La Liga menjadi nilai lebih, dengan dia pernah bermain di Alaves dengan status pinjaman dari Manchester United, bermain dalam 35 penampilan di sana.

Hanya saja statistiknya buruk di depan gawang, gagal mencetak satu pun gol dan assist dalam 35 penampilan itu, dengan dia juga belum pernah mencetak gol bagi United dalam 23 penampilan sejauh ini.

Tapi, maukah Manchester United meminjamkannya? Apalagi mereka di ambang melepas Jadon Sancho ke Borussia Dortmund dan Erik ten Hag tidak akan mau kehilangan lebih banyak pemain sebelum ada pemain baru yang masuk.

Ayo join channel whatsapp Gilabola.com untuk mendapatkan update terbaru seputar sepak bola! klik di sini gibolers!