Hasil Persija Jakarta vs Barito Putera 1-1: Macan Kemayoran Harus Puas Berbagi Poin

Gila Bola – Hasil Persija Jakarta vs Barito Putera di pekan ke-15 Liga 1 Indonesia musim 2023/24 yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Sabtu (7/10) malam, ditutup dengan skor 1-1.

Unggul lebih dulu lewat gol Ryo Matsumura di babak pertama, Persija Jakarta harus terima nasib berbagi poin dengan rival mereka di papan atas, Barito Putera.

Bintang asal Jepang itu membawa Persija unggul tepat di menit ke-30. Sayangnya, Renan Alves kemudian berhasil membawa  Barito Putera samakan kedudukan di menit 67 – lewat gol yang tak kalah indahnya.

Persija sebenarnya mendapat dorongan besar untuk memenangkan laga ini. Di hadapan suporternya sendiri, tim Macan Kemayoran harusnya mendapat energi lebih untuk menang, tapi mereka kesulitan hadapi Barito Putera yang juga berambisi menang.

Berkat hasil imbang ini, Persija kini berada di urutan ke-10 dengan koleksi poin 20. Sedangkan untuk tim tamu, Barito Putera, tambahan satu poin ini membuat mereka kini berada di urutan ke-6 dengan kantongi 22 poin.

Jalannya Pertandingan

Babak Pertama

Persija langsung tancap gas sejak kickoff walau tak didampingi pelatih Thomas Doll yang harus jalani skorsing karena akumulasi kartu kuning. Tim Macan Kemayoran bahkan langsung mendapat peluang saat laga baru berjalan dua menit berkat tendangan Rayhan Hannan, yang sayangnya masih melebar.

Persija juga tampil dominan atas tim tamu, yang memilih untuk bertahan dan lebih andalkan serangan balik.

Upaya yang dilakukan Persija Jakarta akhirnya  berhasil memecah kebuntuan di menit ke-29, saat Ryo Matsumura berhasil memanfaatkan umpan silang Riko Simanjuntak. Meskipun tendangan kerasnya sempat membentur tiang, tapi bola langsung memantul masuk gawang tamu. GOL!! 1-0 Untuk Persija!

Tertinggal 0-1, Barito Putera berusaha keras samakan kedudukan. Namun mereka tampak baru temukan ritme permainannya saat laga di babak pertama tersisa lima menit lagi. Persija pun unggul 1-0 di babak pertama.

Babak Kedua

Barito Putera berjuang ekstra keras untuk samakan kedudukan di babak kedua. Namun, tuan rumah Persija juga tak mau kalah, skuad Thomas Doll juga terus berusaha menekan demi mencetak gol tambahan di babak kedua ini.

Namun, alih-alih mempertahankan keunggulannya, gawang Persija malah kebobolan di menit ke-68 saat Renan Alves berhasil menanduk umpan Rizky Pora masuk gawang Andritany. GOL!! 1-1!

Renan Alves mendapat peluang untuk mencetak brace di 10 menit terakhir. Sayang sundulannya jatuh tepat di pelukan Andritany.

Marko Simic yang diturunkan di babak kedua sebenarnya juga memiliki dua peluang yang harusnya bisa menambah koleksi gol Persija. Namun Simic tampak kurang fokus dan bola tembakannya hanya melambung.

Susunan Pemain

Persija Jakarta (3-5-2): Andritany Ardhiyasa; Rizky Ridho, Ondrej Kudela, Hansamu Yama; Oliver Bias, Syahrian Abimanyu, Hanif Sjahbandi, Rayhan Hannan, Firza Andika; Ryo Matsumura, Riko Simanjuntak.

Barito Putera (4-2-3-1): Ega Rizky Parama; Bagas Kaffa, Muhammad Firly, Renan Alves, Buyung Ismu Lessy; Nazar Nurzaidin, Makan Konate; Rizky Pora, Mike Ott, Murilo Mendes; Gustavo Tocantins.

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!