Luis Enrique Siap Beri Peluang Wonderkid Barcelona Membela Spanyol dengan Syarat

Luis Enrique siap memberi kesempatan pada Ansu Fati untuk membela Timnas Spanyol asalkan ia bermain untuk Barcelona.

Perkembangan skuad La Roja di bawah Luis Enrique terus berlanjut saat mereka bermain di fase akhir Uefa Nations League 2022/23 dengan kalahkan Portugal pada Rabu (28/9) dini hari.

Spanyol bergabung dengan Kroasia, Italia dan Belanda di semi-final, yang akan berlangsung pada bulan Juni tahun depan. Namun sebelum itu, ada Piala Dunia 2022 yang akan kickoff di bulan November.

La Roja tertahan di Piala Dunia empat tahun lalu di Rusia. Namun mereka sudah tunjukkan perkembangan luar biasa di bawah asuhan Luis Enrique sejak saat itu, sehingga muncul harapan tinggi pada skuad Spanyol jelang turnamen di Qatar akhir tahun ini.

Seluruh mata kini tertuju pada Enrique hingga beberapa pekan mendatang di saat dia terus mempersiapkan skuadnya untuk Piala Dunia yang akan dimulai pada awal bulan November.

Dan, selama konferensi pers usai Spanyol kalahkan Portugal, Luis Enrique menjawab panjang-lebar mengenai pemilihan skuad yang akan dilakukannya, selain berkomentar juga mengenai kans bermain wonderkid Barcelona, Ansu Fati.

Pemain berusia 19 tahun itu tersingkir dari skuad La Roja di jeda internasional bulan ini, walaupun dia berada dalam kondisi yang benar-benar fit. Enrique ungkapkan, kurangnya waktu bermain bersama Barcelona-lah yang menjadi alasan mengapa Ansu Fati tak masuk dalam skuadnya kali ini.

“Saya perlu melihat Ansu Fati bermain untuk Barca, (Aymeric) Laporte sudah pulih dan berlatih bersama timnya, sementara untuk (Mikel) Oyarzabal saya tak ingin berbicara apa-apa soal dia. Kita lihat saja bagaimana perkembangannya, tapi benar jika dikatakan itu akan menjadi daftar yang sulit dan tak semua pemain yang saya inginkan bisa masuk dalam daftar tersebut,” tandas Enrique mengenai peluang jebolan La Masia itu – dan sejumlah pemain lain, masuk dalam skuadnya di Piala Dunia Qatar, seperti dilansir Barca Universal.

Peraturan Fifa yang baru memperbolehkan para pelatih untuk memasukkan 26 nama – dan bukan hanya 23 nama, hingga Enrique bisa memasukkan tiga pemain tambahan.

“Sekarang 26 nama itu sudah ada di bench, tapi sesuatu bisa saja terjadi terkait kebugaran mereka. Itu bisa menjadi daftar skuad yang berisi 26 atau 24 pemain, saya belum putuskan,” tandasnya.

Sejumlah laporan memberitakan, Enrique bisa mengumumkan daftar skuad terakhirnya untuk Piala Dunia pada 10 November 2022. Antara sekarang dan hari H turnamen tersebut, Barcelona memiliki banyak pertandingan yang harus dimainkan yang akan memberi kesempatan bagi Ansu Fati untuk tunjukkan kebolehannya dan perjuangkan tempat di skuad Timnas Spanyol.

Anda dapat berlangganan Gilabola.com di Google News atau join channel Whatsapp kami untuk mendapatkan update terbaru!